Riverstone Bistro adalah kafe yang berada di Kompleks Setiabudi Regency, Jalan Merah Delima Wing I, Ciwaruga, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. Sebuah tempat yang menawarkan ketenangan bagi pengunjungnya.
Riverstone Bistro tadinya sebuah club house. Uniknya untuk masuk ke kafe ini tidak lazim, ketika masuk harus melalui lantai atas terlebih dahulu. Saat pengunjung masuk akan menemui ruangan penerima kecil dan selanjutnya bakal diarahkan oleh petugas untuk turun menuju ruang utama kafe.
Riverstone Bistro bekerja sama dengan penyuplai dari perkebunan keluarga yang kecil tapi memberikan garansi bahan-bahan yang bagus dan masih segar. Bahan-bahan tersebut untuk diolah menjadi beragam hidangan mulai dari makanan laut, steak, aneka sup alami, pasta, salad, hingga hidangan desert terbaik.
Tempat yang disediakan untuk menikmati santapan ada dua pilihan. Pengunjung bisa memilih di dalam atau di luar kafe. Untuk yang di dalam ada 30 kursi yang disediakan. Uniknya di sekelilingnya terdapat pohon yang membuat ruangan tersebut terasa sejuk. Musik yang diputar pun benar-benar komposisi pilihan sehingga membawa pengunjung terasa di rumah sendiri.
Adapun untuk yang di luar tersedia 80 kursi. Ke-80 tempat duduk bisa dapat diatur ulang untuk tamu yang datang berombongan untuk menyelanggarakan acara khusus seperti pesta pernikahan, pesta perusahaan, atau yang lainnya. Teras Riverstone ini dikelilingi oleh pohon alami, sungai, dan pagar.
Untuk memberikan kelezatan menu yang disajikan, kafe ini dikawal oleh chef de cousine yang telah berpengalaman dalam bisnis restoran selama 10 tahun. Kepala pelayannya pun memiliki pengalaman yang cukup luas. Kemudian seorang deserts expert yang sudah berpengalaman selama 12 tahun menciptakan menu desert terbaru.
Menu Pilihan Riverstone Bistro
Menu yang disajikan adalah masakan barat dan Indonesia dan Riverstone memiliki menu spesial bagi para tamunya. Untuk sarapan, kafe ini menyediakan fried eggs, fried bacon, toast, fresh tomato salad, secangkir kopi atau teh, dan lain-lain. Sedangkan untuk menu brunch ada warm chicken wings, portobello mushrooms, fresh mozzarella, kopi atau teh tea, dan lain-lain. Menu dinner spesial di kafe ini adalah grilled beaf steak, roasted red potatos with rosemary, mushrooms sause, dan vine.
Menu favorit lainnya di kafe ini adalah Thai Chicken Salad. Ini merupakan signature dish menu Riverstone. Menu ini berupa salad segar khas Thailand, yakni potongan dada ayam panggang yang ditaburi potongan mangga muda, tomat dan kacang tanah.
Chicken Steak juga menjadi menu favorit di Riverstone. Menu ini adalah sajian daging ayam empuk dengan kulit panir yang garing. Dihidangkan dengan kentang serta sayuran yang segar serta siraman saus putih.
Harga makanan dan minuman di Riverstone berada di kisaran Rp.150.000 untuk 2 orang. Kafe ini buka Senin-Minggu pukul 10.00 – 22.00 WIB.