Pasar Barang Bekas yang Bisa Dikunjungi di Bandung

Pasar barang bekas di Jalan Pajagalan. | Foto serbabandung.com

BANDUNG tak hanya memberikan pilihan buat pelancon untuk membeli barang-barang baru. Di beberapa kawasan pun kota ini terdapat pasar-pasar yang menjajakan barang bekas. Barangnya bermacam-macam mulai dari sepatu. oderdil, hingga handphone jadul. Berikut beberapa pasar barang bekas sebaiknya dikunjungi.

Pasar barang bekas di Pasar Jatayu di Jalan Komodor Supadio, Kelurahan Husein Sastranegara, Kecamatan Cicendo. Bagi yang mencari spare part di sini tempatnya. Bisa spare part atau onderdil mobil, motor, atau kendaraan lainnya. Barang bekas lainnya juga dijual di sini seperti pompa, generator dan lain-lain.

Pasar Jatayu tidak jauh dari Jalan Pajajaran, dan Jalan Arjuna. Untuk ke sana, pemburu barang bekas bisa masuk dari Jalan Aruna atau Jalan Arjuna kalau dari Jalan Pajajaran. Adapun yang dari Jalan Rawajali Timur, sebelum Pasar Andir, belok kiri ke Jalan Arjuna. Ikuti jalan itu hingga menemukan bundaran simpang empat. Di sanalah pasar itu berada.

Pasar barang bekas lainnya ada di kawasan Jalan Astanaanyar. Penjual barang bekas ini berada dekat Jalan Oto Iskandardinata, tak jauh dari Lapangan Tegallega. Di sana semua barang bekas tersedia. Ada komputer, pompa, cd, kaset, handphone, perlengkapan rumah tangga, baju, jaket, hingga sepatu. Harganya juga relatif murah tergantung negosiasi pembeli dengan penjual.

Pasar barang bekas di Jalan Pajagalan. | Foto serbabandung.com

Pedagang menjajakan jualannya mulai dari mulut Jalan Astanaanyar di Jalan Oto Iskandardinata hingga ke pertigaan Jalan Pajagalan. Sebagian pedagang lainnya ada yang membuka lapaknya mulai dari persimpangan empat Jalan Ibu Inggit, Jalan Astanaanyar, dan Jalan Oto Iskandardinatta. Pasar loak di sini mulai berdenyut sejak pagi pukul 09.00 WIB dan tutup pukul 18.00 WIB.

Pasar Barang Bekas di Pajagalan

Tak jauh dari Jalan Astanaanyar, yakni Jalan Pajagalan, di pasar ini banyak penjual handphone jadul. Di sini berjejer pedagang kaki lima yang menjajakan berbagai merek hp model lama seperti merek Nokia, atau Siemen. Tak hanya hp mereka juga menjuak aksesori, mulai dari charger, batere, dan power bank.

Di Jalan Pajagalan pun terdapat pedagang barang-barang bekas lainnya. Di sini tukang loak menjual berbagai macam barang bekas seperti onderdil, peralatan rumah tangga, sepatu, hingga kaset lagu-lagu lama. Barang-barang bergeletakan begitu saja di emperan. Pembeli tinggal memilih, menawar, dan membeli barang-barang tersebut.

Di kawasan Cihapit, para pedagang barang bekas ini tersebar mulai dari Jalan Cihapit, Jalan Cibeunying Utara, dan Jalan Bengawan. Berbagai macam barang ada di sini. Onderdil, komputer, peralatan rumah tangga, dan kaset ada semua.

Yang khas dari pasar loak Cihapit adalah yang menjual audio untuk mobil. Para pembeli bisa memilih audio dari berbagai merek. Selain membeli, audio tersebut bisa langsung dipasang di sana. Tinggal mencari audio mana yang mau dibeli, kemudian pasang.

Selain audio di sini juga bisa mencari kaset atau cd jadul. Bagi yang suka mengoleksi kaset dan cd di sini tempatnya untuk mencari-cari kaset dan cd jaman dulu. Banyak grup lawas yang albumnya masih berformat kaset dijual di sini. Kadang kalau beruntung bisa menemukan kaset yang jarang, dan bahkan masuk dalam klasifikasi antik. *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *