Nasi Liwet Floating Resto di Waduk Saguling Cihempelas

Kolam Apung Napak Sancang, | Foto Youtube Akun Paguyuban Mojang Jajaka KBB

NASI liwet adalah makanan khas sunda, biasanya disajikan di pedesaan atau pada saat tertentu. Namun sekarang nasi liwet sudah disajikan di restoran. Banyak restoran-restoran masakan khas Sunda memasukkan nasi liwet dalam daftar menunya. Penyajiannya pun bervariasi.

Di Waduk Saguling, Desa Mekar Mukti, Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat, ada restoran unik. Selain menyajikan nasi liwet, untuk ke sana, pengunjung harus menyebrang waduk. Untuk menyebrang pengunjung harus naik perahu yang disediakan oleh pengelola restoran secara gratis.

Nama restoran tersebut adalah Kolam Apung Napak Sancang atau sering disebuat Floating Resto. Restoran tersebut sudah terlihat dari sebrang. Restorannya terapung di Wasuk Saguling. Saung-saung yang terbuat dari bambu dan meja tampak menghiasi restoran tersebut. Untuk duduknya, pengunjung bisa lesehan di alas yang telah dihamparkan.

Kolam Apung Napak Sancang, | Foto Youtube Akun Paguyuban Mojang Jajaka KBB

Uniknya di antara restoran tersebut terdapat kolam apung yang berisi ikan-ikan yang bisa dipancing. Tentusa saja ikan hasil pancingan harus dibayar sesuai beratnya. Bagi yang tidak hobi memancing bisa menyaksikan ikan-ikan di kolam untuk sekadar mengusir penat setelah bekerja seharian. Ikannya warna-warni sangat jelas terlihat di air yang jernih.

Nasi Liwet dalam Kastrol

Nasi liwet di Kolam Apung Napak Sancang disajikan dalam kastrol. Adapun lauknya bisa ayam goreng atau ikan tawar goreng. Di sini juga disediakan lalapan dan sambal. Untuk minumnya selain teh hangat, pengunjung bisa memesan kelapa muda yang airnya bisa diminum dari kelapanya

Selain menikmati santapan nikmat, di sana pengunjung bisa menyaksikan pemandangan di tepi atau pun ke tengah Waduk Saguling. Angin sepoi di antara bangunan restoran bisa menyejukan pengunjung yang sedang menyantap hidangan.

Lokasi Kolam Apung Napak Sancang bagi yang menggunakan kendaraan roda empat bisa diakses dari Bandung lewat tol Padaleunyi. Dari gerbang tol Padalarang, kendaraan diarahkan ke Cimareme, kemudian ke arah Batujajar. Setelah menemukan Pasar Cihampelas lanjut ke Sayuran, Desa Mekar Mukti, Kecamatan Cihampelas. Restoran tersebut berada di ujung jalan ke Sayuran.

Akses lainnya bisa ditempuh melalui Cimahi. Jalur ini pun bisa digunakan oleh pengendara sepeda motor. Dari Cimahi bisa lengsung ke Leuwigajah, Margaasih, Cililin, dan langsung ke Sayuran tempat Saung Apung Napak Sancang berada. *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *