PERNAH memakai Esprit, Hugo Boss, atau DKNY? Ternyata produk mereka bahannya menggunakan bahan dari Indonesia. Tepatnya menggunakan bahan buatan KTSM Banjaran.
KTSM Banjaran adalah perusahaan yang bernama PT KTSM. Kukuh Tangguh Sandang Mills adalah kepanjangan KTSM.
KTSM Banjaran memiliki pabrik di Desa Bojongmanggu, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung. Sekitar 16 KM dari Kota Bandung.
Merek dari Eropa yang menggunakan produk dari PT KTSM adalah Aigle, Autograph by M&S, C&A, CDV, Cecil, Comma, Cortefiel, Daniel Hecter, Erfo.
Kemudian ada French Connection, Gerry Weber, Hudson Bay, HKM, Jacadi, Kaporals, Kathmandu, Machu Picchu, Melka, M&S, Mexx, Napapijri, O’Neill, Religion, S. Oliver, Tom Tailor, Tommy Hilfiger, Westbury.
Adapun merek USA yang menggunakan bahan dari PT KTSM adalah Enyce, Liz Claiborne, Lord & Tailor. Beberapa pabrikan kemeja terkemuka dari Jepang juga tak ketinggalan menggunakan produksi pabrik dari kawasan Banjaran.
Sebelum bernama PT. Kukuh Tangguh Sandang Mills, nama PT ini adalah PT Kanebo Tomen Sandang Synthetic Mills.
PT ini awalnya merupakan perusahaan joint venture antara Indonesia dan Jepang. Join ini mulai digagas pada 16 September 1969 antara Perusahaan Negara (PN) Industri Sandang dan Toyo Menka Kaisha Ltd..
PT. KTSM disahkan menjadi Badan Hukum Perseroan Terbatas (PT) pada 5 Desember 1969 berdasarkan Akta Notaris No 17. Perusahaan ini mempunyai modal bersama yang terdiri dari beberapa saham.
KTSM memulai pembangunan pabrik pada 1 Agustus 1969. Pembangunan tersebut diawalu peletakan batu pertama oleh Maryadi, Dirut PN Sandang. Namun pembangunan mulai benar-benar berlangsung pada Januari 1970 dengan membangun pabrik di desa Bojongmanggu.
Pembangunan itu bersamaan dengan datangnya mesin-mesin dari Jepang.
Pembangunan berhasil dituntaskan selama 9 bulan. Pada 26 Oktober 1970 pabrik ini diresmikan oleh Presiden Soeharto.
Merek yang Menggunakan Bahan Produk KTSM Banjaran
Esprit
Hugo Boss
DKNY
Aigle
Autograph by M&S
C&A
CDV
Cecil
Comma
Cortefiel
Daniel Hecter
Erfo
French Connection
Gerry Weber
Hudson Bay
HKM
Jacadi
Kaporals
Kathmandu
Machu Picchu
Melka
M&S
Mexx
Napapijri
O’Neill
Religion
S. Oliver
Tom Tailor
Tommy Hilfiger
Westbury
Enyce
Liz Claiborne
Lord & Tailor
Beberapa pabrikan kemeja terkemuka dari Jepang