Food Court di Bandung untuk Nongkrong Sambil Santap Hidangan

Paskal Food Market. | Foto serbabandung.com

BANDUNG memiliki beberapa food court yang layak untuk dikunjungi. Di bawah ini ada beberapa food court di Bandung yang memberikan kenyamanan saat menyantap makanan yang dipesan.

Banyu Leisure adalah food court yang lokasinya di Jalan Ciung Wanara, Kota Bandung. Jalan ini merupakan jalan di belakang SMAN 1 Bandung. Tak jauh dari kantor PDAM Tirtawening.

Di Banyu Leisure terdapat 26 tenan kuliner dan fesyen lokal. Sebanyak lebih dari 250 menu makanan dan minuman tersedia di sini. Menu-menu khas ikut meramaikan food court di Bandung ini, di antaranya Es Oyen, Bakmi Parahyangan, Dapoer Sate, Cemal Cemileun, Bebek Garang, Warung Konaha, dan masih banyak lagi.

Food court di Bandung yang ini namanya Sudirman Street. Pusat kuliner ini berada di kompleks pertokoan di Jalan Sudirman yang tembus ke Jalan Cibadak. Jenis makanan yang tersedia berasal dari Indonesia, Jepang, Cina, Korea, Malaysia dan Eropa.

Sudirman Street buka setiap hari pada pukul 11.00. Pada siang hari sudah berjejer penjual berbagai jenis makanan. Tenant makanan itu berbaur dengan toko-toko seperti toko pakaian, printer, peralatan listrik dan lain-lain. Tapi jangan khawatir, meja-meja dan kursi untuk menikmati makanan sudah berjejer. Pengunjung tinggal duduk manis sambil menunggu pesanan.

Paskal Food Market. | Foto serbabandung.com

Food court di Bandung yang lokasinya berada di Paskal Hyper Square di Jalan Pasir Kaliki No 25-27 adalah Paskal Food Market. Tag line tempat ini menarik perhatian yakni “1001 menu ada di sini”. Konsepnya tidak jauh berbeda dengan food court di tempat lain, yakni memesan makanan, terus harus membayar ke kasir.

Di lokasi food market terdapat 50 konter yang menyediakan berbagai makanan. Mulai dari masakan Tiongkok hingga Sunda. Situasinya membuat nyaman pengunjung dengan air mancur, dan sebuah panggung untuk pertunjukan musik secara live.

Food Court di Bandung Lainnya

Food Plaza IBCC melengkapi food court di Bandung. Lokasinya berada di Istana Building Commodities Center (IBCC) Jalan Ahmad Yani. Food court di sini termasuk lengkap karena hampir semua jenis makanan tersedia. Mulai dari hidangan pembuka hingga makanan penutup.

Food Plaza IBCC berada di sebuah koridor di lantai bawah mal tersebut. Cocoknya makan di sini setelah lelah berbelanja kebutuhan bahan bangunan atau barang elektronik. Namun, bagi yang sangaja ingin datang ke sini pun tidak masalah.

Tempat jajanan di Bandung ada di Jalan Burangrang. Namanya food court Martabak San Francisco.

Di Jalan Kelenteng ada Chinatown yang menyajikan menu khas Tionghoa zaman dulu dengan suasana makan yang menawarkan perkampungan Cina. *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *