Banana Inn Hotel, Hotel Semi-Resort di Setiabudi Bandung

Banana Inn hotel adalah hotel yang terletak di Jalan Setiabudi. Jalan ini merupakan jalan yang termasuk strategis karena dekat ke mana-mana, terutama ke tempat wisata favorit di Kota Bandung.

Dari Hotel Banana Inn Bandung, bisa ke Jalan Cihampelas, sentra jin, yang masih tetap menjadi favorit para wisatawan. Di jalan ini juga ada mal, namanya Ciwalk, yang juga menjadi favorit warga Bandung untuk berbelanja, makan, atau  sekadar jalan-jalan.

Hotel Banana Inn bandung di Jalan Setiabudi. | Foto Agoda.com

Tamu Hotel Banana Inn Bandung juga bisa memilih kawasan Lembang untuk berwisata. Dari Jalan Setiabudi kawasan Bandung Utara ini tidak terlalu jauh. Jalan ini memang jalur utama para wisatawan dari Bandung yang akan menghabiskan waktunya di Lembang.

Hotel Banana Inn Bandung adalah hotel berbintang 4 yang menyediakan 92 kamar dengan tipe kamar deluks, studio, eksekutif, dan suite. Kamar deluks memiliki ukuran 30 meter persegi terdiri dari 35 twin bed dan 31 double bed.

Adapun kamar studio di Hotel Banana Inn Bandung memiliki ukuran 37 meter persegi dengan 1 twin bed dan 2 double bed. Untuk kamar eksekutif memilliki ukuran 45 meter persegi dengan 7 twin bed dan 11 double bed. Kamar suite memiliki ukuran 60 meter persegi dengan 5 double bed.

Hotel Banana Inn Bandung memiliki fasilitas untuk pertemuan dengan beberapa venue seperti papaya, vanila, avocado, mandarin, mango, mangostin, paprika, dan guava. Venue-venue tersebut memiliki luas dan kapasitas berbeda. Venue Papaya misalnya mampu menampung 100 orang dengan theater style.

Selain venue yang telah disebutkan di atas, Hotel Banana Inn Bandung juga memiliki ballroom untuk segala kegiatan. Ballroom ini memiliki dimensi 25×20 meter persegi, bisa menampung 750 orang jika acaranya standing style, 400 orang untuk theater style, 240 orang untuk class room, 200 orang untuk u-shave, dan 200 orang untuk restorang (round table).

Fasilitas yang bisa didapatkan di Hotel Banana Inn Bandung adalah kolam renang outdoor, kolam renang anak, restoran, spa, pijat, pusat kebugaran, karaoke, dan klub anak-anak.

Hotel Banana Inn Bandung adalah hotel pertama yang dikelola manajemen Kagum Grup. Hotel ini berkonsep semi-resort hotel. Dibangun pada 2008. Kagum Grup memulai usahanya pada 1990. Awalnya mendirikan toko pakaian yang dikenal dengan nama Korek Api Jeans di Jalan Cihampelas. Dalam laman Kagum Hotels disebutkan Kagum telah memiliki 34 hotel, 2.436 kamar, 1.706 pegawai, di seluruh Indonesia.

Berminat menginap di Banana Inn Bandung silakan  klik Agoda saja. Agoda memberikan diskon dan penawaran yang menarik bagi yang berminat menginap di Banana Inn Bandung . *

Banana Inn Hotel

  • Jalana Dr. Setiabudhi No.191, Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat, 40153
    Telepon +62222005479

Kamar di Banana Inn Bandung

  • Deluks
  • Studio
  • Eksekutif
  • Suite

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *