Agrowisata di Kampung Cibuluh, Pangalengan, Kabupaten Bandung

Kampung Argowisata Cibuluh, Desa Pulosari, Pangalengan, Kabupaten Bandung. | Foto bandungkab.go.id

Kampung Cibuluh adalah agrowisata di Desa Pulosari, Kecamatan Pangalengan, Kabupetan Bandung. Tempat ini menawarkan homestay bagi warga yang berminat menginap di sana. Di sana wisatawan bisa merasakan kehidupan masyarakat perdesaan.

Wisatawan yang datang ke Kampung Cibuluh bisa bermalam, ngaliwet, dan bercengkerama dengan penduduk setempat. Mereka bisa membawa anak-anak untuk mendapatkan pengalaman baru di tengah-tengah perkampungan. Anak-anak bisa berbaur dengan warga di sana merasakan suasana berbeda dengan saat berada di perkotaan.

Kampung Agrowisata Cibuluh merupakan kawasan pertanian dan peternakan. Di sana terdapat peternakan kelinci, burung, dan peternakan sapi. Peternakan yang sudah ada sebelumnya itu terus ditata. Kandang yang bersebelahan dengan rumah pun ikut ditata. Kandang sapinya diusahakan komunal, dan kotorannya diolah menjadi pupuk organik dan bernilai ekonomis.

Infrastruktur di Kampung Cibuluh pun seperti jalan, listrik, penataan lingkungan permukimannya, termasuk perbaikan-perbaikan rumah tidak layak huni, terus dilakukan untuk memberikan kenyamanan kepada para pengunjung. Perkampungan wisata tersebut telah diresmikan Bupati Bandung Dadang Naser, Rabu (25/4/2018).

Kampung Argowisata Cibuluh, Desa Pulosari, Pangalengan, Kabupaten Bandung. | Foto bandungkab.go.id

Infrastruktur yang dibangun di sana di antaranya jalan Rabat beton sepanjang (jalan penghubung) 820 meter, jalan utama 1,320 meter, drainse lingkungan (Jalan penghubung) 830 meter, drainase lingkungan (jalan utama) 2,648 meter, perbaikan rutilahu 8 unit, pembangunan homestay (rumah singgah) sebanyak 5 unit, jembatan penghubung 7 meter, dan penerangan jalan 15 unit.

Kampung Agrowisata yang Direvitalisasi

Kampung Cibuluh yang disulap menjadi agrowisata ini tadinya merupakan perkampung yang terisolir. Pembangunan kampung tersebut merupakan program Penataan Lingkungan Permukiman Berbasis Komunitas (PLPBK) dalam mewujudkan Bandung 1.000 Kampung sebagai rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-377 Kabupaten Bandung.

Kampung argowisata lainnya yang telah ada terlebih dahulu adalah Kampung Wangun Desa Pasirmulya Kecamatan Banjaran, Kampung Cilodong Desa Karangtunggal Kecamatan Paseh, Kampung Cileutik Desa Pananjung Kecamatan Cangkuang dan puluhan kampung lainnya yang digagas Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Bandung,

“Saat ini kita terus membangun dari kampung untuk Kabupaten Bandung, dari Kabupaten Bandung untuk Indonesia. Kampung-kampung kita tata, terlebih Kampung Cibuluh Pangalengan ini merupakan kampung yang terisolir, maka kita dorong supaya Cibuluh dapat berdaya saing seperti kampung-kampung yang sudah kita tata,” ucap Bupati disela-sela kegiatan homestay setelah menandatangani prasasti tanda diresmikannya Kampung Agro Wisata Cibuluh, Desa Pulosari, Kecamatan Pangalengan, Rabu (25/4/2018).

Bahan tulisan bandungkab.go.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *