Penjual Kaus Persib di Halaman Lapangan Sidolig

Penjual Kaus di Stadion Sidolig (Stadion Persib). | Foto serbababdnung.com #serbabandung

DI Bandung banyak tempat yang menjual jersey klub-klub sepak bola di Eropa maupun di dunia, terutama tim-tim yang pendukungnya banyak, seperti Barcelona, Real Madrid, AC Milan, Inter Milan, Manchester United, Liverpool, Chelsea, Arsenal atau klub lainnya. Jersey yang dijual ada yang orisinal ada juga yang kw alias tiruan.

Tak hanya jersey klub-klu dunia, bagi orang Bandung, jersey Persib adalah jersey favorit di antara jersey-jersey yang lain. Persib adalah tim kebanggaan orang Bandung yang telah mengakar, dan disukai turun temurun. Jadi harap dimaklum kalau jersey tim Maung Bandung paling banyak dicari di kota ini.

Penjual Kaus di Stadion Sidolig (Stadion Persib). | Foto serbababdnung.com #serbabandung

Untuk mendapatkan kaus Persib ini tidak sulit. Yang berminat tinggal mendatangi kedai penjual kaus Persib yang ada dekat Stadion Si Jalak Harupat ketika Persib Main. Atau, datang saja langsung ke Stadion Persib, dulu namanya Lapang Sidolig. Di halamannya berjejer pedagang kaus yang menawarkan berbabagai model.

Penjual kaus di Stadion Persib ini tidak hanya menjual jersey Persib, tapi juga kostum klub-klub lain. Ada juga kaus-kaus oblong yang gambarnya berdesain tekait dengan sepak bola atau Persib. Di sini juga bisa memesan kaus yang dikehendaki dengan desain sendiri.

Sedikinya ada enam toko kaus yang berjejer di tepi halaman parkir stadion tersebut. Stadion Persib berada di Jalan Ahmad Yani. Tidak jauh dari persimpangan empat Jalan Laswi, Jalan Martadinarta, dan Jalan Ahmad Yani. Stadion ini memang berada di tengah kota yang tidak jauh dari pusat bisnis seperti Pasar Kosambi, dan Cicadas.

Untuk mendapatkan jersey Persib bisa datang juga ke toko-toko olahraga yang tersebar di kota ini. Di Jalan Ahmad Yani, ada Toko Barcelona yang menjual berbagai jenis kostum yang belinya bisa satu set atau satuan. Dekat Pasar Kosambi ada toko olahraga bernama Megaria di sini juga menjual jersey tim.

Di Jalan Oto Iskandardinata ada Toko Surabaya. Toko ini dekat dengan Jalan Cibadak. Di sini, selain menjual peralatan orlahraga juga jersey. Toko olahraga yang menjual jersey-jersey mereka terkenal juga banyak di kota ini.

Kalau mau beli jersey orisinal bisa datang ke Jalan Kejaksaan 19, Braga. Namanya Toko Chioda. Toko Chioda menjual produk-produk sepak bola, baik berupa peralatan, perlengkapan sampai aksesori sepak bola, dan poster-poster para pemain sepak bola favorit dunia. *

Penjual Kaus Persib di Bandung

  • Di Stadion Si Jalak Harupta kalau ada pertandingan
  • Di Stadion Sidolig
  • Di toko olahraga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *