Kalpa Tree, Coffee Bar, Lounge, Restoran di Kawasan Ciumbuleuit

Kalpa Tree. | Foto http://kalpa-tree.com/#aboutUs

Kalpa Tree adalah sebuah tempat yang sekaligus menyediakan tempat makan dan bersantai. Bagi yang senang bersantai sambil menyeruput kopi bisa memilih Coffee Bar. Pengunjung yang ingin menikmati kuliner lengkap bisa menyantapnya di restoran. Lounge pun tersedia bagi yang ingin bersantai sambil menikmati cocktail.

Kalpa Tree berlokasi di Jalan Kiputih No. 37, Ciumbuleuit, Cidadap, Kota Bandung. Lokasinya sangat strategis. Berada di dataran tinggi Ciumbuleuit menjadikan tempat ini memiliki udara yang masih sejuk dan menyegarkan. Kalpa Tree areal yang cukup luas dan menawarkan sebuah suasana yang cozy.

Tempat ini  sejak dibuka pada 15 agustus 2017, telah banyak yang mengunduh foto dan videonya ke media sosial seperti instagram, facebool, twitter, atau yang lainnya. Tempat ini rupanya mengundang perhatian para warganet untuk berfoto ria.

Sebuah tempat yang sering diunduh oleh werganet adalah tempat makan di tengah kolam. Pengelola Kalpa Tree mendesain tempat tersebut sedemikian rupa sehingga lingkaran yang dibuat seperti mengambang di tengah kolam. Pengunjung seolah-olah tengah berada di dalam kolam. Di tempat itu pengunjung bisa berfoto dan menikmati hidangan menu-menu yang telah disediakan.

Kalpa Tree. | Foto http://kalpa-tree.com/#aboutUs

Di kolam yang berbentuk persegi panjang itu pengunjung juga bisa berenang. Syaratnya pengunjung harus bertransaksi belanja minimal Rp 80.000. Setelah berenang, pengunjung bisa membersihkan diri dan berpakaian di tempat mandi khusus dekat kolam.

Kalpa Tree Menawarkan Menu Lengkap

Di tempat ini tersedia area parkir yang luas dan aman, toilet yang bersih, dan musala. Kalpa Tree juga menyediakan internet gratis (Free Wifi ) dan colokan buat charging gadget yang tersedia di mana–mana.

Tempat ini  menawarkan menu lengkap, mulai dari tradisional, indonsia, asia, dan western. Untuk hidangan western food steak ala Kapla Tree patut dicoba. Untuk menu asian food ada dory singapore sauce. Sedangkan untuk menu lokal ada menu nasi goreng kalpa.

Untuk hidangan penutup, tempat ini menyediakan beragam menu aneka kue dan camilan manis/ Sedankan untuk minumannya banyak pilihan, seperti beragam soft drink, teh, jus, mojito, dan mocktail. Jangan lupa juga aneka pilihan coffee yang nikmat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *