Bolu Gulung Bawean yang Lezat Persembahan Toko Kue Bawean

Nougat Roll (bolu gulung) Toko Kue Bawean Bandung. | baweansweetheart.com

Nougat roll atau bolu gulung bawean merupakan kue favorit penggemar kue buatan Toko  Kue Bawean.

Bolu gulung bawean ini merupakan kue legenda berbahan utama vanilla, vla dan rum.

Dalam daftar harga yang bisa didownload di laman baweansweetheart.com, harga bolu gulung bawean Rp 70.000.

Berkat bolu gulung bawean terpanjang Toko Kue Bawean  mendapat penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) pada September 2006.

Penghargaan dari MURI ini diberikan kepada Toko Bawean sebagai “Pemrakarsa dan Pembuat Bolu Gulung (Nougat Roll) Terpanjang.”

Menu Selain Bolu Gulung Bawean

Kemudian yang juga menjadi andalan Toko Kue Bawean antara lain Chocolade Wafel, Mocca Boomstam, dan Mocca Taart.

Toko Kue Bawean termasuk toko kue yang telah lama berdiri di Kota Bandung.

Toko ini berdiri pada 3 Juli 1946. Awalnya bernama  Sweetheart. Tokonya  terletak di Jalan Sumatera No. 5 Bandung.

Toko ini  adalah perusahaan keluarga yang dirintis Tedja Kusmana. 

Dalam laman pastrynbakery.com dikisahkan saat itu toko kue Sweetheart tidak memiliki banyak karyawan.

Tedja, bapak enam anak ini, mempekerjakan semua anaknya secara gotong royong.

Setiap anak memiliki tugas masing-masing, mulai dari produksi hingga packaging.

Pada 1974  toko kue ini pindah ke jalan Bawean No. 4 Bandung. 

Herdy Kusmana sebagai penerus Toko Bawean terus mengembangkan usaha tersebut.

Di tangan Herdy Toko Bawean mengalami perkembangan. Namun Herdy tetap mempertahankan citarasa kue jaman dulu.

Nama Sweetheart diganti menjadi Toko Bawean pada 1995.

Penggantian nama untuk memenuhi anjuran pemerintah yang melarang pengunaan nama asing.

Sebelumnya pada 1992 gerai Toko Bawean membuka gerai di jalan L L RE. Martadinata No. 140, Bandung.

Selain di Bawean dan di Martadinata toko kue ini pun membuka gerai di Jalan Gandapura.

Pada 2002, Edwin L. Kusmana, putra  pertama Herdy, menerima tongkat estafet  untuk mengelola Toko Bawean.

Di tangan pria bergelar S2 ini, Toko Bawean banyak mengalami perkembangan.

Edwin mulai memproduksi produk baru tanpa menghentikan produksi kue-kue lama.

Produk baru tersebut untuk konsumen generasi sekarang. 

Edwin meluncurkan produk premium seperti Opera, aneka cheesecake, Tutti Frutti Cookies, Choc Chip Cookies, hingga Macarons. *

Toko Kue Bawean

Jln. Bawean No. 4
Tlp: 022 420 5471 Fax: 022 420 1453
Bandung 40113
Jln. L.L.R.E. Martadinata No. 140
Tlp/Fax: 022 720 4131
Bandung 40114
Jln. Gandapura No. 43
Tlp: 022 421 2229 Fax: 022 421 0229
Bandung 40113

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *