Ayam Bakar Enak di Kawasan Baleendah dan Tamansari

ADA tempat makan ayam bakar enak di Bandung. Dua di antaranya adalah Ayam Bakar Simpang dan Ayam Bakar dan Goreng Si Bungsu. Ayam Bakar Simpang ada di Jalan Siliwangi, Baleendah, Kabupaten Bandung. Sedangkan Ayam Bakar dan Goreng Si Bungsu Jalan Gelap Nyawang No.12, Lebak Siliwangi, Coblong, Kota Bandung.

Dua kedai ini memang berjauhan, namun bagi warga setempat kedua kuliner ayam enak ini sangat populer. Ayam Bakar Simpang sangat disukai warga Baleendah dan sekitarnya. Sedangkan Ayam Bakar dan Goreng Si Bungsu menjadi langganan warga Tamansari dan sekitarnya.

Kedai Ayam Simpang tepat berada di simpang empat Jalan Terusan Bojongsoang dan Jalan Siliwangi. Kedainya tidak terlalu besar. Ciri khas kedai ini orang yang membakar atau menggoreng ayam langsung terlihat dari luar.

Harum bakar atau goreng ayam langsung tercium saat memasuki kedai ini. Kedai ini tidak seperti restoran lainnya, tapi lebih seperti ruko yang difungsikan untuk kedai ayanmbakar atau goreng. Dari jalan terlihat terbuka, sehingga aktivitas di sana bisa terlihat dengan jelas.

Di kedai yang tidak terlalu besar ini pengunjung bisa memilih tempat di meja yang telah disediakan. Ruangan lain yang agak terpisah juga tersedia di sini. Ruangan ini belakangan hadir setelah pendirian kompleks baru di samping Ayam Simpang.

Ayam bakar Simpang. | Foto serbabandung.com

Sebuah etalase lengkap dengan daging ayam, tahu, tempe, dan yang lainnya telah tersedia di sana. Pelanggan tinggal memilihnya, kemudian meminta pada pelayannya untuk menggoreng atau membakarnya. Setelah itu pelanggan tinggal menunggu di meja yang telah dipilih.

Ayam Bakar Enak di Tamansari

Tempat jualan ayam bakar enak Si Bungsu di sebuah lapak di tepi jalan tak jauh dari Jalan Tamansari. Tak hanya ayam dan bebek goreng atau bakar menu lainnya pun mereka tawarkan, seperti tahu, tempe, sate ati ampela, sate usus, kepala ayam dan ceker.

Menu favorit di Si Bungsu datu di antaranya ayam bakar bumbu pedas. Konsumen bisa memilih daging bagian paha atau dada. Daging bakar ini ketika digigit terasa empuk. Rasa pedas sangat terasa ketika menyantap daging bakar tersebut. Selain ayam, bebek bakar bumbu pedas pun menjadi menu favorit di sana.

Pilihan menu lainnya adalah ayam/bakar kecap, dan ayam/bebek goreng. Sambalnya terdiri dua macam, yakni sambal pedas yang terbuat dari campuran cabai dan minyak goreng. Pilihan lainnya adalah sambal manis yang warnanya terlihat hitam.

Mau coba?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *