This is Me, Wisata Selfie Warna-warni di Jalan Cihampelas

This is Me Jalan Cihampelas Bandung/. | Foto https://www.youtube.com/watch?v=Lh2yTIG6O-0 (Sorot TV)

THIS is Me adalah tempat wisata foto di Jalan Cihampelas No 106. Banyak spot-spot foto menarik yang ditawarkan untuk pengunjung wisata selfie ini. This Is Me adalah tempat wisata milik Kagum Group. Konsepnya tak jauh berbeda dengan Rabbit Town dan Centrum Million Balls yang terlebih dulu hadir di Bandung.

This is Me dibuat semenarik mungkin dengan warna-warni ceria. Bahkan mulai dari halaman gedung suasana ceria mulai terasa. Warna merah, biru, kuning, dan warna cerah lainnya menghiasi banner bertuliskan “This is Me” di bagian atas depan gedung.

Ada beberapa spot menarik yang menarik untuk berfoto, di antaranya hotel bintang 5, Pink Theater, Donut Ring Entrance, Bake My Day, Laundry, 106 Avenue, Gym Time, Froot Loops Pool, This Is Me Town, The Beauty Bar, Pink Ice Cream, Sunday Mart, Oh My Gummy, dan Fly Me Unicorn.

Yang paling menarik perhatian adalah pantai buatan yang berada di bagian lain gedung ini. Hamparan pasir putih dan berbagai ornamen seperti pasir putih, burung flamingo, payung pantai, kursi pantai, dan istana pasir, menjadi tempat menarik untuk berswafoto.

Gerai Merchandise di This is Me

Setelah puas berfoto dan menikmati spot-spot yang menarik, This is Me menyediakan gerai merchandise. Pengunjung bisa memilih kaus, gantungan kunci, topi, dan masih banyak lagi di area yang bernama Miss Fryday.

This is Me Jalan Cihampelas Bandung. | Foto https://www.youtube.com/watch?v=Lh2yTIG6O-0 (Sorot TV)

Wisata selfie ini berada di area sekitar 3.000 m2. Tempat ini dibangun mengambil konsep one stop wisata selfie. Hal tersebut tidak terlepas dari keinginan pemilik CEO Kagum Group, Henry Husada yang ingin menjadikan Bandung sebagai icon wisata selfie.

“Orang-orang sekarang senang foto-foto, makanya kami melihat bahwa tempat seperti ini menjadi salah satu kesenangan untuk pengunjung dan masyarakat Jawa Barat khususnya. Kami menghadirkan tempat wisata dengan spot foto yang begitu banyak,” ujar Henry seperti dikutip Merdeka Bandung, Minggu (18/11).

Wisata selfie ini mulai beroperasi pada Minggu, 18 November 2018. Tempatnya masih dalam pengembangan karena baru melakukan soft opening. Untuk menikmati fasilitas yang ada pengunjung harus membayar Rp 35.000. Tempat wisata ini buka setiap Senin-Jumat pukul 10.00-20.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 09.00-20.00 WIB.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *