Bubble Tea Pilihan di Bandung, Chatime atau Gong Cha

Gerai Chatime dan Gong Cha di Festival Citylink, Bandung

ANDA mungkin sudah kenal dengan bubble tea bermerek Chatime. Minuman ini sudah dijual di berbagai mal yang ada di Bandung. Penggemarnya pun di Bandung semakin banyak, terbukti gerai-gerai minuman dari Taiwan ini di waktu-waktu tertentu terlihat antrean.

Bubble tea Chatime memiliki 9 varian rasa yang terbagi lagi menjadi 60 rasa. Kesembilan rasa tersebut adalah Mellow Milk Tea, Oriental Pop Tea, QQ Jelly, Smoothies Series, Energetic Healthy Juice, Fresh Tea, Chatime Special ix, Coffe, dan Mousse. Untuk mendekatkan pada pelanggan lokal biasanya Chatime memperkenalkan rasa lokal seperti di Indonesia. Varian yang dilokalkan adalah Banana Series yang diluncurkan pada April 2015 menggunakan pisang raja.

Gerai Chatime ada di Bandung Indah Plaza (BIP). Gerai yang berada di Ground Flour ini sering diserbu penikmat teh. Mereka terlihat sabar menunggu minuman yanng telah dipesan. Di BIP, gerai ini  merupakan gerai ke-100 Chatime di Indonesia, dan dibuka pada 7 November 2014.

Gerai Chatime dan Gong Cha di Festival Citylink, Bandung

Gerai Bubble Tea Chatime lainnya ada di Istana Plaza Lt 2 No D4, Cihampelas Walk, Lt. 1, Chatime Festival Citylink, Lt. UG,  Chatime Miko Mall, Lower Ground #11, Chatime Yogya Dept. Store, Jl. Kepatihan, Chatime Yogya Dept Store Jl Sunda-Bandung, Chatime Bandung Electronic Centre, Jl. Purnawarman No 13-15, US LEVEL UNIT B-02, Dago Plaza Bandung Outdoor Area, dan Chatime Balubur Inside ACE, Jalan Tamansari.

Gerai Bubble Tea Gong Cha

Gerai Chatime di Festival Citylink bersebelahan dengan gerai bubble tea lain merek, yakni Gong Cha. Gong Cha merupakan franchise bubble tea dari Taiwan. Di Taiwan sendiri Gong Cha sudah ada sejak 2006. Minuman ini sudah lama populer di beberapa negara seperti di Singapura, Malaysia, HongKong, Cina, Filipina, dan Macau.

Gong Cha membuka toko pertamanya di Indonesia di Mall Central Park. Kemudian menyebar, dan akhirnya membuka gerai juga di Festival Citylink Bandung. Gerai yang di mal Jalan Peta ini selain bersebelahan dengan gerai Chatime juga berada persis di depan Lotte Mart lantai dasar mal tersebut.

Minuman yang dijual di Gong Cha di antaranya oolong tea yang menawarkan berbagai rasa seperti black sesame milk foam dan black milk tea. Winter Melon Gong Cha House Special juga bisa menjadi pilihan. Untuk menambah rasa teh tersebut, pembeli bisa memesan topping dengan tambahan biaya. Topping yang disediakan di antaranya coconut jelly, herbal jelly, while perl, dan lain-lain.

Dalam laman resminya disebutkan Gong Cha adalah minuman kaisar pada 1000 SM. Teh yang disajikan Cong Cha merupakan penghormatan dan dipersembahkan bagi penikmat teh. Untuk menjamin kenikmatan minuman ini, bubble tea yang disajikan di gerai Gong Cha hasil racikan saat itu juga. *

1 Response

  1. 20/06/2017

    […] Lama Group juga menaungi ACE Hardware, Informa, Toys Kingdom, Bike Colony, Offi ce 1 Superstore, Chatime, dan […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *